Online shopping saat ini memang menjadi pilihan banyak orang untuk belanja secara digital tanpa harus keluar rumah. Dalam berbelanja online ini diberikan penawaran yang sangat menarik tidak hanya kemudahan dalam transaksi, namun juga tersedianya layanan yang diberikan seperti gratis ongkir, sistem paylater, cashback, COD, diskon dan lain sebagainya.
Di Indonesia sendiri sudah tersedia berbagai macam pilihan aplikasi belanja online yang bisa membantu dalam memenuhi kebutuhan penggunanya. Metode pembayaran yang digunakan untuk belanja online juga tergolong lebih mudah baik itu secara tunai ataupun kredit.
Cara Memilih Aplikasi Online Shopping
- Kenali Fitur Aplikasi
Dalam memilih aplikasi belanja online bisa memperhatikan fitur apa saja yang telah disediakan. Seperti halnya ketersediaan fitur free ongkir yang memberikan daya tarik tersendiri bagi para pengguna jika ingin berbelanja secara online.
Fitur yang satu ini memang direkomendasikan untuk dipilih karena menguntungkan dalam pembelian barang melalui toko yang tidak berada di dalam satu daerah. Biasanya untuk pemberian subsidi gratis ongkir ini maksimal 20.000 untuk pulau Jawa serta 40.000 untuk antar pulau.
- Mengecek Metode Pembayaran yang Disediakan
Cara memilih online shopping bisa dengan melakukan pengecekan terhadap metode pembayaran apa saja yang digunakan oleh aplikasi tersebut. Metode pembayaran yang biasanya tersedia diantaranya transfer bank ataupun e wallet yang saat ini sudah banyak digunakan oleh kalangan masyarakat dalam menunjang kegiatan belanja online.
Pada beberapa aplikasi belanja online juga memberikan penawaran menarik apabila melakukan pembayaran melalui dompet digital. Selain itu, sistem belanja online juga telah menggunakan fitur COD yang bisa menggunakan metode pembayaran secara tunai.
Aplikasi Belanja Online di Indonesia
- Shopee
Shopee merupakan aplikasi online shopping yang saat ini banyak diminati oleh kalangan pengguna karena menawarkan promo flash sale setiap bulannya. Selain itu, Shopee juga menyediakan penawaran fitur free ongkir sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh aplikasi ini.
Shopee mengikuti perkembangan dengan merambah untuk menyediakan ranah pembayaran melalui Shopeepay serta menyediakan ride healing makanan dengan tersedianya fitur ShopeeFood. Aplikasi belanja online ini memiliki kelebihan dengan ketersediaan metode pembayaran yang sangat beragam sehingga memberikan kemudahan bagi setiap pengguna yang ingin berbelanja online di Shopee.
- Tokopedia
Tokopedia merupakan aplikasi online shopping terbaik buatan dari dalam negeri yang saat ini sudah populer di Indonesia. Kehadiran dari aplikasi Tokopedia menawarkan tampilan sangat ringan dan minimalis sehingga lebih mudah digunakan oleh pengguna baru.
Kategori tokoh yang tersedia di aplikasi Tokopedia memang lebih mudah dipahami seperti official Store yang menyediakan berbagai macam pilihan barang original. Di aplikasi Tokopedia ini juga menawarkan kelebihan dengan tersedianya layanan promo gratis ongkir yang dapat digunakan secara otomatis ketika menggunakan metode pembayaran tertentu.
- Lazada
Lazada menjadi salah satu anak dari perusahaan yang berasal dari Tiongkok yaitu Alibaba yang telah membidik pasaran Asia tenggara. Sehingga tidak heran untuk aplikasi online shopping ini lebih mudah ketika menemukan berbagai macam pilihan produk impor.
Lazada merupakan aplikasi belanja online terbaik yang juga menawarkan ketersediaan produk original dari berbagai macam pilihan brand yang diinginkan oleh para pengguna. Kehadiran dari Lazada ini membawa program populer sebagai aplikasi belanja online yang menawarkan promo sangat besar khususnya diskon potongan harga.
- Zalora
Zalora juga masuk dalam kategori aplikasi belanja online yang pusatnya berada di Singapura dan telah merambah ke berbagai negara sekitarnya seperti Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand dan Hongkong.
Zalora ini merupakan aplikasi yang digunakan untuk belanja online dan menyediakan berbagai macam pilihan barang branded khususnya fashion serta perawatan wajah ataupun tubuh. Selain itu kehadiran dari aplikasi belanja online ini menawarkan penjualan barang branded original dengan membawa kelebihan aplikasinya sangat berkelas, namun tetap mudah digunakan oleh para pengguna baru.
Itulah beberapa cara yang bisa digunakan dalam memilih online shopping supaya bisa mendukung belanja menjadi lebih mudah. Gunakanlah aplikasi belanja online terpercaya di Indonesia yang mendukung adanya berbagai macam fitur pilihan yang menguntungkan bagi pengguna.